Pengabdian pada masyarakat ini telah dilaksanakan di LBB Delta Fermion Desa Kramat Jegu Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo. Hal ini dikarenakan agar siswa-siswi setingkat SMA dapat memiliki persiapan yang lebih baik dalam menghadapi SBMPTN 2023. Selain itu, dengan adanya pengabdian pada masyarakat ini dapat menambah dan membantu siswa-siswi setingkat SMA dalam meningkatkan keilmuannya melalui para dosen dengan pakarnya masing-masing. Banyaknya dosen yang mempunyai keahlian dibidang sains dan teknologi diharapkan mampu menularkan ilmunya ke siswa-siswi setingkat SMA untuk mengembangkan kemampuan mereka dibidang sains dan teknologi terutama bidang elektronika dan teknologi informasi. Dengan pelatihan ini diharapkan siswa-siswi setingkat SMA dapat menambah wawasan dalam pengembangan sains dan teknologi di Indonesia, meningkatkan kemampuan siswa-siswi setingkat SMA, dapat membantu Sekolah dalam persaingan ilmu pengetahuan di kancah nasional ataupun internasional, serta dapat menyiapkan keahlian peserta untuk dapat membuka lapangan kerja baru di Indonesia.
Copyrights © 2023