Journal of Public Policy and Management Review
Vol 12, No 3: Juli 2023

PENGARUH KOMUNIKASI ORGANISASI DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI UNIT PELAYANAN PENDAPATAN DAERAH (UPPD) KOTA SEMARANG II

Gagah Samuel Pratama (Departemen Administrasi Publik)
Amni Zarkasyi Rahman (Departemen Administrasi Publik)
Maesaroh Maesaroh (Departemen Administrasi Publik)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh komunikasi organisasi dan kepemimpinan terhadap kinerja pegawai di Unit Pelayanan Pendapatan Daerah Kota Semarang II. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui kuesioner. Populasi dan sampel dalam penelitian adalah seluruh pegawai UPPD Kota Semarang IIsebagai objek peneliti yang berjumlah 35 orang. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampel jenuh. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa komunikasi organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di UPPD Kota Semarang II, hal ini ditunjukkan dengan perolehan Zhitung 5,7 > Ztabel 1,96 dengan nilai KDnya sebesar 62,4%, kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di UPPD Kota Semarang II, hal ini ditunjukkan dengan perolehan Zhitung 6,03 > Ztabel 1,96 dengan nilai KDnya sebesar 66,4%, koefisien Konkordasi Kendall sebesar 0,672dan nilai KD variabel komunikasi organisasi dan kepemimpinan secara simultan memberi pengaruh terhadap kinerja sebesar 67,2%. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat pengaruh antara komunikasi organisasi dan kepemimpinan dengan kinerja pegawai di UPPD Kota Semarang II. Saran yang diberikan oleh peneliti adalah perlu dipertahankan gaya kepemimpinan situasional yang sudah diterapkan dan memperbanyak kegiatan organisasi yang melibatkan para anggota secara tim.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jppmr

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Jurnal Ilmu Administrasi Publik diterbitkan oleh Jurusan Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas ...