JIPM (Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika)
Vol 12, No 1 (2023)

Analisis Kualitas Soal Ujian Akhir Semester Dengan Menggunakan Aplikasi Program Anates

Wedastuti, Ni Ketut (Unknown)
fuady, Anies (Unknown)
Sunismi, Sunismi (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) menentukan item kualitas soal ujian dalam hal reliabilitas, tingkat kesukaran, dan daya pembeda, (2) menerapkan software anates untuk menghitung  reliabilitas, tingkat kesulitan dan daya pembeda. Metode penelitian yang digunakan adalah teknik deskriptif kuantitatif dan teknik dokumentasi. Datanya terdiri dari 31 lembar jawaban siswa pada kelas VIIA SMPN 6 Singosari Malang tahun ajaran 2022/2023 . Data-data tersebut dianalisis, reliabilitas, tingkat kesulitan, pembedaan daya menggunakan software anates. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Reliabilitas soal tergolong baik berdasarkan software anates yang menunjukkan nilai koefisien ????11>????????????????????????. Tingkat kesukaran butir soal kurang baik karena keseimbangan soal yang mudah sedang dan sukar belum proposional, keseimbangan yang proposional yaitu 3 5-2 atau 3-4- 3.Terdapat 3 butir soal (15%) baik sekali, 4 butir soal (20%) tergolong baik, 6 butir soal (30%) tergolong sedang, 6 butir soal (30%) tergolong kurang baik dan 1 butir soal (5%) tergolong jelek sekali berdasarkan analisis daya beda.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIPM

Publisher

Subject

Education

Description

JIPM (Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika) is a semiannual journal, published on March and September. JIPM published by Universitas PGRI Madiun. JIPM provides a forum for lecturers, academicians, researchers, practitioners, and students to deliver and share knowledge in the form of empirical and ...