Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan melihat pengaruh pendapatan, kelompok referensi, literasi ekonomi dan sertifikasi guru terhadap perilaku konsumsi guru SD, SMP dan SMA di Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok. Yang menjadi populasi dalam penelitian ini meliputi seluruh guru SD, SMP dan SMA di Kecamatan Gunung Talang, penentuan sampel menggunakan metode Stratified Cluster Sampling dengan jumlah responden sebanyak 206 orang. Alat analisa yang digunakan adalah Regresi Berganda dengan Variabel Dummy. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pendapatan berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumsi guru SD, SMP dan SMA di Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok, 2) Kelompok referensi berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumsi guru SD, SMP dan SMA di Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok, 3) Literasi Ekonomi berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumsi guru SD, SMP dan SMA di Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok. 4) Sertifikasi Guru berpengaruh signifikan terhadap perilaku konsumsi guru SD, SMP dan SMA di Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok.
Copyrights © 2017