Economica: Journal of Economic and Economic Education
Vol 4, No 1 (2015): Economica: Journal Of Economic And Economic Education

Penerapan Metode Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievement Divisions (STAD) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa pada Mata Kuliah Perencanaan Pembelajaran Ekonomi




Article Info

Publish Date
24 Jun 2016

Abstract

Abstrak— Penelitian ini membahas tentang upaya peningkatan hasil belajar mahasiswa STKIP PGRI Sumatera Barat melalui metode pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement and Division (STAD) pada mata kuliah Perencanaan Pembelajaran Ekonomi. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK).Kegiatan pelaksanaan penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan yaitu; 1) Tahap Perencanaan, 2) Tahap pelaksanaan, 3) Tahap pengamatan, dan 4) Tahap refleksi. Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan lembaran observasi, wawancara dan hasil tes. Unsur-unsur yang diamati dalam pelaksanaan mengacu pada apa yang tertera pada butir-butir lembar observasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; 1) Penggunaan Metode pembelajaran kooperatif tipe STAD pada Mahasiswa STKIP PGRI Sumatera Barat dapat meningkatkan aktivitas positif mahasiswa, dengan persentase 60% pada siklus I, dan meningkat menjadi 89% pada siklus II. 2) Penggunaan Metode pembelajaran kooperatif tipe STAD ini juga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini terlihat pada siklus I, rata-rata 66 dengan persentase ketuntasan 45%. Pada siklus II nilai rata-rata kelas meningkat menjadi 80 dengan persentase ketuntasan 85%. Berdasarkan nilai yang diperoleh mahasiswa dapat disimpulkan bahwa Metode pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement and Divisions (STAD) berhasil digunakan pada penelitian tindakan kelas ini.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

economica

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Economica: Journal Of Economic And Economic Education, sebuah jurnal internasional elektronik, menyediakan forum untuk menerbitkan artikel penelitian asli, artikel ulasan dari pakar yang diundang, dan berita teknologi baru yang terkait dengan Riset ekonomi dan Riset pendidikan ekonomi. Jurnal ini ...