Jurnal JUMPED (Jurnal Manajemen Pendidikan)
Vol 11, No 1 (2023)

Analisis Diskriminasi Rasial oleh Supporter terhadap Pemain dalam Olahraga Sepak Bola

Bagus Dwi Alfianto (Universitas Negeri Padang)
Eri Barlian (Universitas Negeri Padang)
Fadli Fadli (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2023

Abstract

Diskriminasi rasial atau rasisme merupakan suatu sistem kepercayaan yang sudah melekat menjadi doktrin yang menyatakan bahwa perbedaan biologis terkait pada ras manusia. Suatu ras tertentu menganggap lebih superior dan memiliki hak untuk mengatur yang lainnya sehingga manusia selalu menganggap suatu golongan, kelompok, agama, ataupun rasnyalah yang paling benar dan berkuasa. Kemudian menganggap rendah yang lain. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa diskriminasi rasial oleh supporter terhadap pemain dalam olahraga sepak bola. Metode penulisan yang digunakan adalah studi literatur. Analisis yang dilakukan berdasarkan pada data atau isi dari referensi serta ditambahkan dengan analisis dari fenomena rasisme yang terjadi dalam olahraga cabang sepak bola. Metode yang digunakan adalah studi literatur. Berdasarkan hasil penelitian dan pengolahan data dapat disimpulkan bahwa diskriminasi rasial atau rasisme dapat terjadi kepada siapapun dan dilakukan oleh siapapun. Rasisme oleh supporter terhadap pemain, rasisme oleh pemain terhadap pemain lainnya. Rasisme oleh supporter terhadap crew tim sepakbola. Pelaku juga tidak hanya supporter saja, namun juga bisa berasal dari orang terkemuka sekalipun. Rasisme yang terjadi lebih banyak mengarah pada suatu ras atau bentuk fisik yang dapat dilihat dengan mata secara langsung. Rasisme terjadi disebabkan oleh banyak faktor, tergantung pada pelaku dan penerima diskriminasi rasial.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JMP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

Jurnal JUMPED (Jurnal Manajemen Pendidikan) (p-ISSN: 2338-5278) adalah Artikel ilmiah hasil penelitian yang diterbitkan secara berkala oleh Program Studi Magister Administrasi Pendidikan Program Pascasarjana Universitas Riau. Jurnal JUMPED (Jurnal Manajemen Pendidikan) berisi publikasi tentang ...