Penelitian ini dilatar belakangi rendahnya sikap proaktif siswa yang membuat anak kurang mampu melakukan tindakan yang lebih aktif, mengambil inisiatif dan mengaktifkan pilihan serta merespon secara positif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji keefektifan Sport Education Model dalam pembelajaran permainan bola voli terhadap sikap proaktif siswa sekolah menengah atas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode True Eksperimen dengan menggunakan desain penelitian Randomized Control Group Pretest-Posttest design. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 1 Teluk Jambe Timur yang berjumlah 374 Siswa. Sampel yang diambil 68 siswa dengan teknik pengambilan sampel yaitu Cluster Random Sampling.Instrumen yang digunakan berupa angket terbuka dengan memakai skor Skala Likert. Hasil penelitian menunjukan bahwa : 1). Terdapat efektifitas Sport Education Model dalam pembelajaran permainan bola voli terhadap sikap proaktif siswa kelas X SMA Negeri 1 Teluk Jambe Timur. 2). Terdapat efektifitas model pembelajaran konvensional (Direct Instruction Model) dalam permainan bola voli terhadap sikap proaktif siswa kelas X SMA Negeri 1 Teluk Jambe Timur. 3). Model pembelajaran pembelajaran sport education model lebih besar memberikan keefektifan terhadap sikap proaktif siswa dari model konvensional (Direct Instruction Model) dalam permainan bola voli siswa sekolah menengah atas.
Copyrights © 2023