Excelencia : Journal Of Islamic Education & Management
Vol. 3 No. 01 (2023): Excelencia: Journal of Islamic Education & Management

Strategi Komunikasi Efektif dalam Pembelajaran Anak Usia Dini di RA Tahfizh Al Furqon Ponorogo

Ariska Candra Yuliana (IAIN Ponorogo)
Verian NVerian Nurhuda (Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Indonesia)
Mambaul Ngadhimah (Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Indonesia)
Umar Sidiq (Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Indonesia)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2023

Abstract

Pembelajaran pada anak usia dini dikatakan berhasil apabila tujuannya telah tercapai maksimalnya sesuai dengan tahapan pertumbuhan dan perkembangan anak. Beragam cara penerapan pembelajaran anak usia dini khususnya di lingkungan sekolah telah dilakukan oleh guru. Mengingat peran sentral guru dalam memaksimalkan pembelajaran anak usia dini, diperlukan bentuk komunikasi yang memberikan rasa aman dan nyaman bagi anak. Komunikasi efektif merupakan bentuk komunikasi positif sebagai sarana dalam mewujudkan efektivitas dan efisiensi pembelajaran. RA Tahfizh Al Furqon Ponorogo menjadi kajian peneliti dalam menerapkan komunikasi efektif anak usia dini. Dengan menerapkan komuniasi efektif diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi anak. Kenyamanan dan keamanan anak usia dini dibutuhkan dalam mempermudah dan memaksimalkan proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi komunikasi efektif dalam pembelajaran anak usia dini di RA Tahfizh Al Furqon Ponorogo. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan studi kasus di RA Tahfizh Al Furqon Ponorogo. Teknik pengumpulan data melalui wawancara secara mendalam dan observasi. Teknik analisis dengan model interaktif yang dilakukan dengan empat tahapan, yaitu : pengumpulan data, display data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil peneliti ini menghasilkan temuan : (1) penerapan strategi komunkikasi efektif dalam pebelajaran di RA Tahfizh Al Furqon Ponorogo. (2) Implikasi komunikasi dalam meningkatkan citra RA Tahfizh Al Furqon Ponorogo.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

excelencia

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Excelencia : Journal Of Islamic Education & Manajemen adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Jurnal ini berisi artikel hasil penelitian mahasiswa atau kolaborasi mahasiswa dan dosen Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Lingkup kajian jurnal ini ...