Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang
Vol. 9 No. 2 (2023): Volume 09 No 02, Juni 2023

ANALISIS PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN PENGGUNAAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP MINAT KELAS III SDN PLAMONGANSARI 02 SEMARANG

Jannatul Firdaussyiyah (universitas pgri semarang)
Sri Suneki (Pendidikan Profesi Guru Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas PGRI Semarang)
Joko Sulianto (Pendidikan Profesi Guru Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas PGRI Semarang)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan penerapan model Problem Based Learning dengan penggunaan media audio visual terhadap minat kelas III SDN Plamongansari 02 Semarang. Model pembelajaran yang digunakan yaitu Problem Based Learning. Adapun media audio visual yang digunakan yaitu berupa video pembelajaran dan PPT. desain penelitian dan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan metode kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik observasi, wawancara dan angket. Data yang diperoleh dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi data. Pada hasil penelitian dapat diketahui selama proses pembelajaran berlangsung menggunakan model Problem Based Learning dengan penggunaan media audio visual mendapatkan respon yang baik dari responden dengan aspek perasaan senang, perhatian, tertarik, dan keterlibatan mendapatkan respon yang baik dengan presentase 82,59% , model Problem Based Learning mampu memberikan dampak yang positif bagi siswa membuat siswa dapat berpikir kritis dalam menyelesaikan masalah, dengan adanya model Problem Based Learning dengan penggunaan media audio visual membantu meningkatkan minat belajar siswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

didaktik

Publisher

Subject

Education

Description

Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang adalah salah satu jurnal yang dterbitkan oleh STKIP Subang, jurnal ini mempunyai bidang cakupan yaitu Penelitian Pendidikan. Terbit pada bulan Juni dan Desember setiap tahunnya. Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang melalui proses review oleh dua ...