Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kompetensi pedagogik guru dalam mengembangkan pembelajaran berdiferensiasi melalui pelaksanaan supervisi akademik di SMAN 1 Jawilan Kabupaten Serang Banten tahun 2022/2023. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Sekolah (PTS) yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Subjek penelitian adalah guru-guru di SMAN 1 Jawilan Kabupaten Serang Banten, yang berjumlah 29 guru. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, catatan lapangan, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil analisis data menunjukkan terjadi kenaikan skor kompetensi pedagogik guru dalam mengembangkan pembelajaran berdiferensiasi pada prasiklus sebesar 44.17 dengan rerata 1.52, meningkat menjadi 65.44 rerata 2.26 pada siklus 1, dan 77.43 rerata 2.67 pada siklus 2. Demikian juga dengan kenaikan skor kompetensi pedagogik guru dalam mengembangkan pembelajaran berdiferensiasi yang sesuai dengan standar, dari 38% pada prasiklus menjadi 69% pada siklus 1, dan 97% pada siklus 2. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa supervisi akademik mampu meningkatkan kompetensi pedagogik guru dalam mengembangkan pembelajaran berdiferensiasi.
Copyrights © 2023