Jurnal Locus Penelitian dan Pengabdian
Vol. 2 No. 7 (2023): Jurnal Locus Penelitian dan Pengabdian

ANALISIS PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, TINGKAT PENDIDIKAN, DAN PENGANGGURAN TERHADAP KEMISKINAN

Dwi Utami, Diyana (Unknown)
Welly Udjianto, Didit (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2023

Abstract

Kemiskinan merupakan salah satu masalah dalam pembangunan ekonomi yang terjadi di suatu wilayah baik Kabupaten maupun Provinsi. Pertumbuhan Ekonomi, Tingkat Pendidikan dan Pengangguran faktor-faktor yang berpengaruh langsung terhadap kemiskinan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Tingkat Pendidikan dan Pengangguran terhadap Kemiskinan di Sumatera Selatan pada tahun 1993-2022. Penelitian ini menggunakan data sekunder, yaitu Laju Pertumbuhan Produk Domestik Bruto, Rata-Rata Lama Sekolah, Tingkat Pengangguran Terbuka data tersebut dalam bentuk time series tahun 1993-2022, data diperoleh dari Badan Pusat Statistik. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Ordinary Least Square (OLS). Hasil dari penelitian ini dapat disimpulakan bahwa Pertumbuhan Ekonomi dan Tingkat Pendidikan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan. Sedangkan Pengangguran berpengaruh positif dan signifikan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jl

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Mathematics

Description

Jurnal Locus: Jurnal Ilmiah Penelitian dan Pengabdian, double-blind and open-access academic journal in the Multidisiplin. This journal is published once a month by CV. Riviera ...