PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT (SNPPM) UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO
Vol 4 No 1 (2022): Special Issue (Gerakan Ekonomi Muhammadiyah)

PENGARUH JUMLAH PERSEDIAAN BAHAN BAKU DAN KAPASITAS MESIN TERHADAP VOLUME PRODUKSI DENGAN KUALITAS BAHAN BAKU SEBAGAI VARIABEL MODERATING: (Studi Kasus Pada Pt Berjaya Tapioka Indonesia)

Diky Rahmat Santoso (Universitas Muhammadiyah Metro)
Suryadi Suryadi (Universitas Muhammadiyah Metro)
Ardiansyah Japlani (Universitas Muhammadiyah Metro)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Ketersediaan bahan baku pada perusahaan perlu diperhatikan, karena bahan baku harus ada di saat dibutuhkan perusahaan dalam menghasilkan produk. Bahan baku yang tersedia dalam jumlah yang cukup akan menentukan keberhasilan perusahaan dalam mencapai tujuan.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh jumlah persediaan bahan baku terhadap volume produksi di PT Berjaya Tapioka Indonesia dan mengetahui pengaruh kualitas bahan baku yang memoderasi variabel persediaan bahan baku terhadap volume produksi di PT Berjaya Tapioka Indonesia. penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan pengukuran terhadap jumlah persediaan bahan baku, kapasitas mesin, kualitas bahan baku, dan volume produksi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan, maka dapat disimpulkan bahwa: Jumlah persediaaan bahan baku berpengaruh terhadap volume produksi tapioka pada perusahaan PT Berjaya Tapioka. Kapasitas mesin berpengaruh terhadap volume produksi tapioka pada perusahaan PT Berjaya Tapioka. Variabel Kualitas bahan baku dapat memoderasi pengaruh jumlah persediaan bahan baku terhadap volume produksi, Variabel Kualitas bahan baku dapat memoderasi pengaruh kualitas mesin terhadap volume produksi, Jumlah persediaan bahan baku dan Kapasitas mesin berpengaruh terhadap volume produksi tapioka pada perusahaan PT Berjaya Tapioka.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

snppm

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health

Description

Seminar Nasional penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (SNPPM) Universitas Muhammadiyah Metro (e-ISSN: 2962-814) dengan tema Inovasi dalam membangun koneksi sains dan teknologi untuk kehidupan yang berkelanjutan. SNPPM merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan UM Metro dalam rangka MILAD UM ...