JEID
Vol. 2 No. 3 (2022)

Upaya Peningkatan Kinerja dan Kedisiplinan Guru PAI dalam Pembelajaran Aqidah Akhlak secara Daring pada Peserta Didik Tingkat Madrasah Tsanawiyah

Zakiah, Haji (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2022

Abstract

Guru mempunyai peran, fungsi, dan tugas penting dalam mencerdaskan warga negara. Kinerja yang berkualitas menggambarkan kualitas profesionalnya. Pendidikan aqidah akhlak merupakan suatu usaha untuk membina dan mengasuh peserta didik agar senantiasa dapat memahami arti percaya diri dan dapat menumbuhkan kedisiplinan belajar secara utuh dan luwes sehingga dapat menghayati tujuan dan pada intinya dapat mengamalkan serta menjadikan aqidah akhlak sebagai pedoman hidup. Maka dari itu, perlunya ada upaya meningkatkan kinerja guru untuk mendorong peningkatan kinerja secara optimal. Tujuan penulisan artikel ini yaitu Membahas Upaya Peningkatan Kinerja dan Kedisiplinan Guru PAI Dalam Pembelajaran Aqidah Akhlak Secara Daring Pada Peserta Didik Tingkat Madrasah Tsnawiyah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode library research dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggabungkan hasil banyak studi orisinal, sistematis, terencana, observasi retrospektif, dengan analisis statistika yang formal. Hasil dari penelitian ini yaitu upaya peningkatan kinerja guru Pendidikan Agama Islam di masa pandemi covid-19 dilakukan dengan pembuatan instrument dengan Google Form. Peningkatan kedisiplinan guru mengajar salah satunya pada pelajaran Aqidah Akhlak. Di samping itu, guru juga harus berupaya mewujudkan siswa kearah motivasi dalam memperhatikan materi yang disampaikan, sehingga kegiatan proses pembelajaran Aqidah Akhlak bisa berjalan secara efektif dan kondusif.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jeid

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

JEID: Jurnal Integrasi dan Pengembangan Pendidikan mencakup pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Pendidikan Agama, Pendidikan Karakter, Pendidikan Bahasa dan Seni serta Media dan Teknologi ...