Majalah Teknik Industri
Vol 27 No 2 (2019): Majalah Teknik Industri Desember 2019

Pengaruh Penambahan CaCO3 Untuk Menurunkan Kadar S/M Pada Kiln Feed Ore Terhadap Furnace Unit II PT. ANTAM Tbk. UBPN Sulawesi Tenggara

Andi Arninda (Politeknik ATI Makassar)
Sakina (Politeknik ATI Makassar)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2022

Abstract

PT. ANTAM Tbk. UBPN Sulawesi Tenggara adalah salah satu industri pengolahan bijih nikel menjadi feronikel (FeNi). Bijih nikel memiliki kadar unsur-unsur yang berbeda, begitu pula dengan kiln feed ore yang merupakan salah satu umpan dari rotary kiln. Kadar unsur-unsur yang perlu dijaga kadarnya yaitu SiO2 dan MgO atau biasa disebut dengan S/M, dimana sasaran mutu S/M dari pabrik yaitu 1,85-2,15. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan CaCO3 secara aktual (pabrik) dan teori (perhitungan) terhadap penurunan S/M sesuai standar pabrik.Penelitian ini dilakukan sejak 01 Maret sampai 10 April 2019 dengan menggunakan jenis penilitian deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin banyak penambahan CaCO3 pada kiln feed ore maka, akan semakin menurunkan nilai S/M. Namun pada penambahan CaCO3 aktual (pabrik) sebesar 2% tidak memenuhi standar S/M. Untuk mencapai standar, dibutuhkan CaCO3 sebesar 0,11% – 8,66% untuk rotary kiln II.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

majalahteknikindustri

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Majalah Teknik Industri merupakan Jurnal Ilmiah Berkala yang diterbitkan oleh Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Politeknik ATI Makassar. Majalah Teknik Industri ini diterbitkan 2 (dua) kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Redaksi menerima karangan ilmiah tentang hasil Penelitian ...