Jambura Journal of Administration and Public Service
Vol 3, No 1 (2022): Volume 3 Nomor 1 Oktober 2022

Implementasi Kebijakan Program Kampung Keluarga Berencana Di Desa Dutohe Kecamatan Kabila Kabupaten Bone Bolango

Siti Rahmawati Lakadjo (Jurusan Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo)
Rusli Isa (Jurusan Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo)
Romy Tantu (Jurusan Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
06 Nov 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana implementasi kebijakan dan faktor yang menentukan Implementasi Kebijakam Program Kampung Keluarga Berencana. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan studi kepustakaan dan studi lapangan (observasi, wawancara dan dokumentasi). Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa implementasi kebijakan program kampung keluarga berencana (KB) di desa dutohe secara umum telah dilakukan dengan baik, hanya saja masih ada beberapa kendala seperti kurang memadainya sarana dan prasaran, serta kualitas SDM penyuluh maupun kader kampung KB yang perlu di tingkatkan dan diperbaiki. Dilihat dari faktor-faktor yang menentukan Implementasi Kebijakam Program Kampung KB, kepatuhan terhadap aturan/pedoman telah dilaksanakan dengan baik oleh aparatur, tetapi untuk dampak dari program kampung KB sendiri belum terlihat perubahan besar dari program ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jjaps

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal ini dimaksudkan sebagai forum komunikasi Administrasi Publik dan ilmuwan lain dari banyak praktisi yang menggunakan Manajemen Pelayanan Publik dan Kebijakan Publik dalam penelitian. Naskah artikel meliputi bidang Manajemen dan Pelayanan Publik; Kebijakan publik; Manajemen Kepemimpinan; ...