Jurnal Prospek: Pendidikan Ilmu Sosial dan Ekonomi
Vol 2 No 2 (2020)

HUBUNGAN BIAYA PROMOSI DENGAN VOLUME PENJUALAN MOTOR PADA CV. SINAR UTAMA DI KUTAI BARAT TAHUN 2018

Yair Yair (Universitas Mulawarman)
Kaspul AM (Universitas Mulawarman)
Noor Ellyawati (Universitas Mulawarman)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan biaya promosi dengan valume penjualan pada CV. Sinar Utama di Kutai Barat Tahun 2018. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dan dilaksanakan di Kutai Barat. Data yang diambil sebanyak satu tahun yaitu pada tahun 2018 dengan metode observasi,dokumentasi, wawancara. Analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi product moment dan pengujian signifikan menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukan nilai koefisien korelasi biaya promosi sebesar 0.628, bila diinterprestasikan kedalam skala interprestasi koefisien korelasi masuk dalam kategori “Kuat”. Dari perhitungan uji t diperoleh dari perbandingan antara t hitung dengan t tabel dapat disimpulkan bahwa t hitung > t tabel, 2.554>1.812. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, artinya ada hubungan yang signifikan antara biaya promosi dengan volume penjualan motor pada CV. Sinar Utama di Kutai Barat Tahun 2018. Dari hasil penelitian perusahaan hendaknya terus melalukan promosi yang lebih bervarasi tetapi dengan biaya promosi yang tidak terlalu besar.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

prospek

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

Jurnal Prospek: Pendidikan Ilmu Sosial dan Ekonomi published by the Department of Economic Education, the Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Mulawarman, which is published twice a year in June and December. It contains articles of research or study of literature in the field of ...