Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa
Vol. 1 No. 5 (2023): Juli

Penggunaan English Song Method untuk Pembelajaran Kosa – Kata Bahasa Inggris pada Anak Usia Dini oleh Guru Raudhatul Athfal Al-Muhajirin.

Firdayanti Firdaus (Universitas Potensi Utama, Indonesia)
Nova Andriani (Universitas Potensi Utama, Indonesia)
Rahma Sari Aulia Siregar (Universitas Potensi Utama, Indonesia)
Rina Indah Widia Pangaribuan (Universitas Potensi Utama, Indonesia)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2023

Abstract

Pembelajaran Bahasa Inggris untuk anak Usia Dini berbeda dengan anak Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama maupun Sekolah Menengah Atas. Hal ini dikarenakan karakteristik dan gaya belajar anak usia dini berbeda dengan anak-anak, remaja dan dewasa. Oleh karena itu pembelajaran sebaiknya dirancang dengan baik dan disesuaikan dengan usia serta karakteriktik anak. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini dilakukan untuk membantu para guru Raudhatul Athfal Al-Muhajirin Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi dalam pembelajaran Bahasa Inggris. Dalam kegiatan ini guru-guru diberikan pelatihan dan pendampingan Penggunaan English Song Method dalam pembelajaran kosa-kata bahasa Inggris. Kegiatan dimulai dari penulisan lagu bahasa Inggris untuk anak usia dini sampai dengan Pelatihan Pembelajaran dengan menggunakan lagu Bahasa Inggris. Hasil kegiatan ini menunjukkan : 1) peningkatan dalam motivasi dan kreativitas guru dalam menulis lagu anak berbahasa Inggris, dan 2) peningkatan dalam mengajarkan kosa-kata bahasa Inggris menggunakan English Song Method

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpmba

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Energy Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics Medicine & Pharmacology Nursing Physics Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa published every month (12 times a year), contains disseminates every thought and idea on the results of research and the use of technology to be implemented to the public, including field of science; Mathematics and Natural Sciences, Applied, Social, Law, Culture, ...