Low back pain termasuk salah satu gangguan muskuloskeletal yang menyebabkan penurunan produktivitas kerja dan disabilitas. Low back pain diklasifikasikan ke dalam tiga kategori berdasarkan lamanya waktu dari gejala yaitu akut, sub akut, dan kronis. Upaya pencegahan nyeri punggung bawah dengan melakukan kegiatan sehari-hari dengan baik dan benar seperti ketika duduk posisinya harus tegak dan tidak membungkuk bisa dibantu dengan menggunakan bantal pada punggung untuk membantu menopang tulang belakang, mengangkat barang dengan beban yang tidak berat, dan posisi tidur yang benar seperti side lying atau miring dengan kaki salah satu ditekuk, karena nyeri punggung sering diakibatkan karena postur yang salah serta akibat beban di tulang belakang. Kegiatan penyuluhan ini bertujuan agar ibu-ibu PKK dapat mengetahui dan melakukan pencegahan maupun penanganan pada kasus low back pain. Metode yang digunakan adalah ceramah dan tanya jawab. Penyuluhan ini terkait permasalahan kesehatan yang terjadi pada ibu PKK yaitu nyeri punggung bawah. Kegiatan ceramah dimulai dengan melakukan pre-test dan diakhiri dengan post-test untuk mengukur pemahaman dan pengetahuan pada ibu-ibu PKK terhadap topik yang disampaikan. Berdasarkan pre-test dan post-test yang telah dilakukan didapatkan hasil bahwa terdapat peningkatan pemahaman pada ibu-ibu PKK mengenai low back pain.
Copyrights © 2022