Community Development: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam
Vol 4, No 1 (2020): Community Development Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam

Peran Masjid dalam Pemberdayaan Ekonomi dan Sosial Umat di Tengah Pandemi Covid-19, Studi Kasus: Masjid Al-Mizan Griya Tahunan Indah Jepara

Wasi'atul Ilmi, Firda (Unknown)
Ilham Amin Al Hakim, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran masjid dalam pemberdayaan ekonomi dan sosial pada masa social distancing atau pembatasan gerak akibat adanya penyebaran pandemi Coronavirus Disease (Covid-19). Covid-19 ini menjadi problem masyarakat di segala bidang terutama dalam bidang kesehatan, soial, maupun ekonomi. Peran masjid dalam pemberdayaan ekonomi sosial dapat memberi bantuan bagi masyarakat sekitar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode studi kepustakaan. Upaya pemberdayaan ekonomi sosial umat di tengah pandemi meliputi: pemberian bantuan kepada masyarakat sekitar berupa sembako. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa peran masjid sangat dibutuhkan dalam pemberdayaan ekonomi dan juga sosial umat ditengah pandemi Covid-19. Dari hasil penelitian tersebut maka kegiatan pemberdayaan ekonomi dapat dilakukan dengan memberikan bantuan paket sembako kepada masayarakat yang sedang terdampak virus corona (Covid-19).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

comdev

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences

Description

Community Development: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam (E-ISSN: 2985-6841/ P-ISSN: 2541-0563) merupakan jurnal terbitan berkala, yang diterbitkan 2 kali dalam setahun. Yakni di bulan Januari-Juni dan Juli- Desember. Community Development: Jurnal Pengembangan Masyarakat Islam merupakan jurnal ...