Conference on Community Engagement Project (Concept)
Vol 1 No 1 (2021): Conference on Community Engagement Project

Creative Thinking With Children “Fun Study With Color” TK Hosannah, Batam

Stivani Ayuning Suwarlan (Universitas Internasional Batam)
Fanny Nimita (Universitas Internasional Batam)
Elva Christina (Universitas Internasional Batam)
Indah Yunita (Universitas Internasional Batam)
Elyn Fransiska Yeovivan (Universitas Internasional Batam)
Susanto Susanto (Universitas Internasional Batam)
Hendy Tan (Universitas Internasional Batam)
Evan Farell (Universitas Internasional Batam)



Article Info

Publish Date
07 Apr 2021

Abstract

Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan khususnya Program Sarjana Arsitektur mendorong penyelenggaraan Tridharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat adalah melakukan kegiatan mengajar anak-anak TK sebagai tutor, teman bermain, juga memberikan fasilitas belajar kepada anak-anak TK Hosannah. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan pola berpikir kreatif anak-anak sejak dini, dalam hal ini diwujudkan dengan menggunakan media warna dan seni yang bertemakan “Creative Thinking with Color : Fun Study with Color!”. Kegiatan ini memiliki sasaran utama anak-anak TK yang berumur 4 – 5 tahun, yang bersekolah di TK Hosannah. Melibatkan mahasiswa-mahasiswa dari Program Sarjana Arsitektur untuk menjadi tutor dan teman bermain anak-anak serta untuk pembuatan fasilitas belajar bagi anak-anak di TK Hosannah. Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah berkembangnya pola berpikir anak-anak TK Hosannah menjadi lebih kreatif dan sikap cepat tanggap dalam berpikir terlebih mengenai warna. Mahasiswa Arsitektur yang mengikuti kegiatan semakin membina diri untuk berani tampil di depan banyak orang dan berkomunikasi dengan orang-orang dari berbagai usia. Selain berkembangnya pola berpikir anak-anak, mereka juga sangat menikmati kegiatan belajar sambil bermain bersama, dimana itu baik untuk mental anak-anak.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

concept

Publisher

Subject

Arts Decision Sciences, Operations Research & Management Education Other

Description

Conference on Community Engagement Project -Community service is one of pillars in Three Pillars of Higher Education. Community service is the implementation of practice of science, technology, and arts to the society institutionally through research methodology as the implementation of Three ...