Science and Education Journal
Vol. 2 No. 1 (2023): Science and Education Journal 2023

Strategi Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Dalam Nilai-Nilai Moral Di Sekolah Dasar

Rinah, Rinah (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2023

Abstract

Strategi  motivasi dalam pembelajaran merupakan sebuah perencanaan  tehadap motivasi yang berisi serangkaian kegiatan yang di rancang dan didesain secara khusus,  untuk  mencapai  berbagai  tujuan  pendidikan  tertentu. Tujuan penelitian ini adalah nilai-nilai moral keagamaan dalam proses pembelajaran PAI. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif, berdasarkan pembahasannya termasuk penelitian deskriptif dengan menggunakan rancangan studi multi situs. Subjek penelitian adalah guru SDIT Bintang Cendikia Pekanbaru. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisa data dilakukan mulai dari reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan.. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa nilai-nilai moral siswa di SDIT Bintang Cendikia Pekanbaru melalui pembiasaan dalam memberikan dorongan siswa untuk membiasakan untuk mengucapkan salam, permisi, terima kasih, membiasakan membaca Al-Quran, sholat berjama’ah dan saling kerja sama serta tolong menolong sesame teman, berakhlak yang baik, bersabar, tawakal, bersyukur dan sebagianya dapat meningkatkan nilai-nilai moral pada siswa SDIT Bintang Cendikia Pekanbaru.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sicedu

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

Science and Education Journal (SICEDU) menerbitkan artikel penelitian yang membahas tentang pendidikan: pembelajaran di PGSD, di Sekolah Dasar yang membahas kurikulum dan teknologi pembelajaran, manajemen sekolah, kebijakan pendidikan di sekolah, Sosial, humaniora, ...