Jurnal Pendidikan Kesehatan (e-Journal)
Vol 6 No 2 (2017): Jurnal Pendidikan Kesehatan

Pengetahuan Petugas Kesehatan dan Kelengkapan Isi Dokumen Rekam Medis Di Rumah Sakit

Endang Sri Dewi (Unknown)
Rinawati Basuki (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2018

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan petugas kesehatan terhadap kelengkapan pengisian dokumen rekam medis di RSIA PURIĀ Malang. Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik korelasional dengan pendekatan Cross sectional, untuk memperoleh data pengetahuan petugas rumah sakit yang berkait pengisian rekam medis serta kelengkapan isi dokumen rekam medis pasien rawat inap. Jumlah responden 38 orang tenaga kesehatan yaitu dokter, bidan, perawat dan petugas pendaftar dan 38 berkas rekam medis. Waktu penelitian bulan Agustus 2014. Hasil penelitian menunjukkan 76,3 persen responden mempunyai pengetahuannya baik tentang pengisian dokumen rekam medis. Kelengkapan pengisian dokumen rekam medis mencapai 39,5 persen yang meliputi kelengkapan pengisian identitas pasien 58 persen, kelengkapan bukti rekaman 74 persen, keabsahan rekaman 87 persen dan tata cara pengisian 39,5 persen. Tidak ada hubungan antara pengetahuan petugas dengan kelengkapan pengisian dokumen rekam medis pasien rawat inap di RSIA PURI Malang.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jpk

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Pendidikan Kesehatan is a journal to disseminate various scientific papers on health development and other research of health also disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of health applied. JPK particularly focuses on the main ...