Nasuwakes : Jurnal Kesehatan Ilmiah
Vol. 14 No. 1 (2021): April

Efektifitas Teknik Relaksasi Nafas Dalam dan Kompres Dingin terhadap Tingkat Dismenorea pada Remaja di Sekolah Islam Terpadu Banda Aceh

Kartinazahri, Kartinazahri (Unknown)
Lisnawati, Lisnawati (Unknown)
Nurhasanah , Cut (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2023

Abstract

Dismenorea merupakan nyeri saat haid karena kontraksi otot rahim yang dipengaruhi oleh hormon prostaglandin. Dismenorea pada remaja berkisar antara 43% hingga 93% dan mempengaruhi kegiatan belajar. Penatalaksanaan dismenorea dapat menggunakan terapi nonfarmakologis seperti teknik relaksasi nafas dalam dan kompres dingin. Teknik relaksasi nafas dalam dapat meningkatkan relaksasi dan menurunkan ketegangan otot saat haid dan kompres dingin dapat menghambat reseptor nyeri dan melepaskan pelepasan endorfin yang berperan untuk mengurangi dismenorea. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas teknik relaksasi nafas dalam dan kompres dingin terhadap tingkat dismenorea pada remaja di Dayah Markaz Al-Ishlah Al-Aziziyah Banda Aceh. Penelitian ini bersifat analitik dengan jenis penelitian quasi eksperimen dengan rancangan two comparison group pre-test dan post-test design. Adapun sampel dalam penelitian ini adalah remaja di Dayah Markaz Al-Ishlah Al-Aziziyah Banda Aceh yang mengalami dismenorea sebanyak 30 orang. Data dianalisis dengan uji Wilcoxon dan Mann Whitney. Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan tingkat dismenorea antara sebelum dan sesudah diberikan intervensi teknik relaksasi nafas dalam dengan nilai signifikansi 0,002 dan ada perbedaan tingkat dismenorea antara sebelum dan sesudah diberikan intervensi kompres dingin dengan nilai signifikansi 0,000. Hasil uji Mann Whitney menunjukkan nilai signifikansi 0,014 < α = 0,05. Kompres dingin lebih efektif menurunkan tingkat dismenorea pada remaja dibandingkan teknik relaksasi nafas dalam.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

nasuwakes

Publisher

Subject

Health Professions Neuroscience Nursing Public Health

Description

Journal Nasuwakes was created and developed by Health Polytechnic of the Ministry of Health of Aceh. This journal is published regularly 2 times a year in May and November which publishes research articles in the field of health in general. Articles submitted will be selected by editors and bestari ...