Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar materi perubahan wujud benda melalui media digital smart book pada peserta didik kelas V UPT SD Negeri 238 Gresik”. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas melalui dua siklus yang masing-masing terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek yang digunakan yaitu seluruh kelas V tahun pelajaran 2022-2023 di UPT SD Negeri 238 Gresik terdiri 31 anak. Teknik pengumpulan data melalui tes dan observasi dengan analisis secara kuantitatif dan kualitatif. Penelitian ini membuktikan bahwa hasil belajar Tema 7 materi perubahan wujud benda kelas V UPT SD Negeri 238 Gresik telah mengalami peningkatan setelah pelaksanaan siklus I dan II dengan menggunakan media smart book. Terbukti dengan ketuntasan belajar yaitu 58% di siklus pertama meningkat 87% pada siklus kedua. Pelaksanaan pembelajaran dengan media diperoleh 78% siklus pertama menjadi 88% pada siklus kedua.
Copyrights © 2023