Jurnal Nirta: Studi Inovasi
Vol 1 No 2 (2022): Jurnal Nirta : Studi Inovasi

Strategi Penyaluran Zakat Produktif Melalui Program Senyum Usaha Dalam Pemberdayaan Ekonomi Di Lembaga Amil Zakat Dompet Sosial Madani Wilayah Denpasar Bali

Ria Ashari (Sekolah Tinggi Agama Islam Denpasar Bali)
R Agrosamdhyo (Sekolah Tinggi Agama Islam Denpasar Bali)
Kurniawati Kurniawati (Sekolah Tinggi Agama Islam Denpasar Bali)



Article Info

Publish Date
22 Mar 2022

Abstract

Kemiskinan merupakan masalah yang tidak bisa dianggap mudah untuk dicarikan solusinya karena sudah ada sejak lama, dan menjadi kenyataan yang hidup di tengah masyarakat. Salah satu cara menanggulangi kemiskinan adalah dukungan orang yang mampu untuk mengeluarkan harta kekayaan mereka berupa dana zakat kepada mereka yang kekurangan. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui strategi penyaluran zakat produktif melalui program senyum usaha dalam pemberdayaan ekonomi di DSM Wilayah Denpasar Bali, 2) Untuk mengetahui peran penyaluran zakat produktif melalui program senyum usaha dalam pemberdayaan ekonomi mustahik. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif, menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini terdiri dari 12 informan yang dipilih dengan menggunakan teknik Purposive. Teknik analisis data yang digunakan meliputi; reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh: 1) Strategi yang digunakan oleh Dompet Sosial Madani Wilayah Denpasar Bali dalam menyalurkan dana zakat yaitu: Penyaluran dana zakat yang bersifat produktif. DSM Bali melakukan pemberdayaan kepada mustahik berupa, pelatihan dan pendampingan kewirausahaan untuk mustahik. 2) Peran penyaluran zakat produktif melalui program senyum usaha dalam pemberdayaan ekonomi adalah mustahik mampu meningkatkan kebutuhan ekonomi bagi keluarganya terutama kebutuhan pokok sehari-hari.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JNSI

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education

Description

artikel penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berfokus pada bidang keilmuan yaitu Pendidikan, Manajemen dan ...