JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah
Vol 6, No 2 (2021): Mei, Ilmu Sosial dan Pembelajaran

Penerapan Media Permainan Engklek untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Sejarah Kelas X IPS SMA Negeri 1 Baitussalam Kabupaten Aceh Besar

*Amirullah Amirullah (Universitas Syiah Kuala)
Nurasiah Nurasiah (USK)
Sufandi Iswanto (USK)



Article Info

Publish Date
26 May 2022

Abstract

Permasalahan pada penelitian ini adalah terdapat kurangnya motivasi belajar sejarah siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses penerapan media permainan engklek di kelas X IPS dan untuk mengetahui motivasi belajar sejarah siswa kelas X IPS dengan penerapan media permainan engklek. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun yang menjadi subjek penelitian ini adalah siswa kelas X IPS yang berjumlah 22 siswa. Pengumpulan data yang dilakukan dengan observasi dan angket. Hasil dari pengamatan kegiatan guru dan siswa dalam pelaksanaan pembelajaran sebesar 81% dengan kategori baik. Motivasi siswa pada penerapan media permainan engklek 42% menjawab sangat setuju, 35,9% yang menjawab setuju, 6,4 % menjawab netral, 8,1% yang menjawab tidak setuju dan 7,3% yang menjawab sangat tidak setuju dengan kategori Sangat baik. Maka dapat disimpulkan bahwa dalam proses penerapan media permainan engklek dapat meningkatkan motivasi belajar sejarah siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sejarah

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

The journal publishes writings on (1) History Education; (2) History of Education; (3) Social Sciences; (4) Social Sciences Education; (5) Sociology Education; (6) Economi; (7) Social Economi; (8) Law, (9) History of Military; (10) Philosophy of History; (11) Historiography; (12) Humanities; (13) ...