Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research

Analisis Beban Kerja untuk Menentukan Jumlah Pegawai Optimal dengan Menggunakan Metode Workload Analysis pada Unit Human Capital Yayasan Pendidikan Telkom

Nur Rizki Maulidewi (Universitas Telkom)
Kiki Sudiana (Universitas Telkom)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis beban kerja pegawai YPT pada Divisi HC serta menganalisis jumlah pegawai optimal pada perusahaan. Aspek-aspek yaitu penggunaan waktu kerja pegawai, kodisi beban kerja utama pegawai YPT pada Sub Unit AVP Human Capital System, Policy & Culture, kondisi beban kerja tambahan pegawai dan jumlah pegawai optimal untuk posisi Sub Unit AVP Human Capital System, Policy & Culture. Fenomena dalam penelitian ini diolah menggunakan metode Full Time Equivalent. Teknik pengumpulan data yaitu didapatkan melalui wawancara terstruktur dan observasi. Narasumber yang terlibat adalah 3 pegawai pada Sub Unit AVP Human Capital System, Policy & Culture. Narasumber akan diwawancarai terkait penggunaan waktu kerja selama satu tahun yang meliputi uraian tugas, rata-rata waktu penyelesaian tugas dan frekuensi pengerjaan tugas. Berdasarkan hasil wawancara, diketahui bahwa pendistribusian beban kerja Sub Unit AVP Human Capital System, Policy & Culture merata. Sub unit memiliki 3 pegawai dengan beban kerja utama kategori inload dimana beban kerja tersebut sudah sesuai dengan kapasitas kerjanya dimana beban kerja yang dikerjakan sudah optimal dengan jumlah pegawai 3 dan jumlah pegawai optimal menurut perhitugan beban kerja sebanyak 3 pegawai, untuk itu manajemen juga tidak perlu melakukan penambahan jumlah pegawai pada Sub Unit Unit AVP Officer HC System, Policy & Culture.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...