Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejarah Syaikh Hasan Maksum dalam dunia pendidikan Islam di Sumatera Utara. Penelitian yang akan dilakukan oleh penulis menggunakan paradigma penelitian kualitatif penelitian Studi tokoh (individual life history) merupakan salah satu dari jenis-jenis penelitian kualitatif yang sering digunakan untuk menyelesaikan salah satu tugas akhir belajar, baik dalam bentuk skripsi, tesis dan juga disertasi. Syaikh Hasan Maksum, merupakan guru bagi para ulama Sumatera Timur dan pendiri Al Jamâiyatul Washliyah baik secara formal maupun nonformal. Hasan Maksum, salah seorang ulama yang bersinar pada tahun 1915 di Tanah Deli, tidak sedikit murid-muridnya menjadi ulama besar seperti dirinya. Setelah wafatnya Hasan Maksum, tradisi ini dilanjutkan oleh muridnya yang paling terkenal keilmuannya bahkan dikenal sebagai kristolog dari Sumatera.
Copyrights © 2023