Central Publisher
Vol 1 No 6 (2023): Jurnal Central

AKUPRESUR P6 DAN AROMATERAPI PEPPERMINT MENGURANGI MUAL IBU HAMIL TRIMESTER I DI RSUD AJI BATARA AGUNG DEWA SAKTI

Azizah Hasanah (Unknown)
Faridah Hariyani (Unknown)
Novi Pasiriani (Unknown)
Ni Nyoman Murti (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2023

Abstract

Latar Belakang : Mual dan muntah pada kehamilan merupakan salah satu gangguan kehamilan yang paling umum dan terjadi terutama selama trimester pertama serta dapat mempengaruhi kualitas hidup wanita dimana terdapat 50-90% kasus mual muntah. Mual muntah dapat mempengaruhi status kesehatan ibu serta tumbuh kembang janin. Penanganan mual dan muntah berupa farmakologis dan non farmakologis, salah satu metode non farmakologis adalah kombinasi akupresur titik Meridian P6 dan inhalasi aromaterapi peppermint dapat menurunkan mual muntah). Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kombinasi akupresur titik Meridian P6 dan inhalasi aromaterapi peppermint terhadap pengurangan frekuensi mual muntah pada ibu hamil trimester I di RSUD Aji Batara Agung Dewa Sakti Samboja. Metode : Jenis penelitian ini menggunakan penelitian eksperimen semu (quasi eksperiment) dengan desain penelitian yaitu pre test post test non equivalent control group. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil trimester I yang mengalami mual muntah dirawat inap di RSUD Aji Batara Agung Dewa Sakti Samboja. Jumlah sampel menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 12 orang dimana 6 orang kelompok intervensi dan 6 orang kelompok kontrol. Alat ukur berupa SOP, lembar observasi PUQE. Analisa data uji paired t-test. Hasil dan Pembahasan : Frekuensi mual muntah pada kelompok yang dilakukan kombinasi akupresur titik Meridian P6 dan inhalasi aromaterapi peppermint pada ibu hamil trimester I sebelum intervensi rata-rata 11,33 dan setelah diintervensi mengalami penurunan menjadi 2,00. Ada pengaruh kombinasi akupresur titik Meridian P6 dan inhalasi aromaterapi peppermint terhadap pengurangan frekuensi mual muntah pada ibu hamil trimester I di RSUD Aji Batara Agung Dewa Sakti Samboja dengan nilai p value 0,012. Kesimpulan : Kombinasi akupresur titik Meridian P6 dan inhalasi aromaterapi peppermint berpengaruh terhadap pengurangan frekuensi mual muntah pada ibu hamil trimester I.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Publish

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Automotive Engineering Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Education Engineering Social Sciences Other

Description

Central Publisher, merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Cv. Central Bisnis Manajemen, merupakan sebuah jurnal ilmiah yang menyediakan akses terbuka kepada pembaca. Jurnal ini terbit secara bulanan, mencakup berbagai disiplin ilmu, mempromosikan dialog interdisipliner dan memperkaya pengetahuan ...