Jurnal PkM (Pengabdian kepada Masyarakat)
Vol 6, No 4 (2023): Jurnal PkM: Pengabdian kepada Masyarakat

Pelatihan Evaluasi Online Berbasis Gamifikasi dengan Typeform dan Proprofs di SDN Sadagori I Cirebon

Irmawati Liliana Kusuma Dewi (Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon)
setiyani setiyani (Pendidikan Matematika)
Dina Pratiwi Dwi Santi (Universitas Swadaya Gunung Jati)
Apri Dwi Astuti (Universitas Swadaya Gunung Jati)
Try Suprayo (MTs. Husnul Khotimah Kuningan)
Jaufillaili Jaufillaili (Universitas Swadaya Gunung Jati)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2023

Abstract

Pada sekolah mitra permasalahan yang terjadi adalah menurunnya partisipasi aktif siswa dalam mengerjakan tugas yang diberikan secara online. Sejauh ini aplikasi yang sering digunakan guru adalah google form. Namun, penggunaan aplikasi ini cenderung kurang menarik dan monoton. Oleh karena itu, tujuan kegiatan PKM ini adalah untuk meningkatkan kompetensi guru dengan pelatihan pembuatan kuis online dengan Typeform dan Propofs. Metode yang digunakan dalam PKM ini adalah tanya jawab, ceramah, dan demonstrasi. PKM ini terdiri dari tiga tahap yaitu observasi, solusi permasalahan, dan evaluasi. Dari hasil kegiatan pengabdian, kemampuan guru dalam membuat kuis online typeform dan proprofs meningkat 100%. Guru pemula yang belum pernah menggunakan atau mengetahui aplikasi typeform dan proprofs dengan mudah membuat dan mempublish kuisnya di google classroom. Keterlibatan tutor dalam setiap kelompok sangat membantu guru dalam melakukan praktik membuat kuis menggunakan typeform dan proprofs. Peserta sangat antusias mengikuti pelatihan dan berharap pelatihan ini akan berlanjut dengan topik-topik yang dibutuhkan oleh guru.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pkm

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Jurnal PkM (Pengabdian kepada Masyarakat) focuses on publishing articles about the results of community service activities in any form, whether in the form of products or in the form of modules and methods. This journal contains publications from all fields of science, both education, arts and ...