Desa Munder merupakan salah satu bagian dari Kecamatan Yosowilangun, mayoritas masyarakat bekerja pada bidang pertanian, salah satunya sebagai petani buah. Lalat buah (Bactricera sp) merupakan salah satu jenis hama penting yang berasosiasi pada buah-buahan dan menyerang langsung pada bagian tanaman yang akan dipanen. Serangan lalat buah dimulai pada saat tanaman memasuki fase awal pembuahan hingga masa panen, dengan gejala adanya bekas tusukan hingg buah busuk dan gugur. Kegiatan ini dilakukan mahasiswa kkn universitas muhammadiyah jember untuk memberikan pemahaman terhadap penerus petani Desa Munder Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang.
Copyrights © 2023