Journal of Vocational and Technical Education (JVTE)
Vol. 5 No. 2 (2023): September

PENGARUH KETERAMPILAN PRAKTIK DAN SELF-EFFICACY TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK SMK NEGERI 2 SURABAYA

Astridya Arini Cahya Muliasa (Universitas Negeri Surabaya)
Tri Wrahatnolo (Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2023

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini menggunakan pendekatan eksplanatori untuk melihat seberapa besar pengaruh keterampilan praktik dan self-efficacy terhadap kesiapan kerja siswa. Keterampilan praktik dan self-efficacy adalah variabel eksogen dan kesiapan kerja adalah variabel endogen. Sampel yang digunakan adalah 52 siswa dari kelas XII TITL SMK Negeri 2 Surabaya. Tes praktik dan survei digunakan dalam metode pengumpulan data keterampilan praktik, self-efficacy dan kesiapan kerja. Analisis data menggunakan PLS-SEM dengan software SmartPLS 3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan praktik berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap kesiapan kerja sebesar 0.139 dan P-value 0.130. Self-efficacy juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja sebesar 0.940 dan P-value 0.000.. Kata Kunci: Keterampilan Praktik, Self-efficacy, Kesiapan Kerja

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JVTE

Publisher

Subject

Education Engineering

Description

JVTE focuses on topics related to learning, evaluation, curriculum, management and policy on technology and vocational education including electrical engineering education, mechanical engineering education, civil engineering education, automotive engineering education, informatics engineering ...