Journal of Innovation Research and Knowledge
Vol. 3 No. 2: Juli 2023

PENGARUH PENGGUNAAN PICTOGRAM TERHADAP TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT ANTI TUBERKULOSIS (OAT) PASIEN TB PARU DI PUSKESMAS WILAYAH BANJARMASIN UTARA

Tuty Mulyani (Fakultas Farmasi, Universitas Muhammadiyah Banjarmasin)
Sari Ena Syafitri (Program Studi S1 Farmasi, Universitas Muhammadiyah Banjarmasin)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2023

Abstract

Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit infeksi menular yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. Angka kejadian TB sangat tinggi di negara berkembang, salah satunya di Indonesia. Pengobatan TB dilakukan dengan memberikan obat antituberkulosis (OAT) selama 6 bulan sampai pasien dinyatakan sembuh. Salah satu faktor kegagalan terapi TB adalah rendahnya tingkat kepatuhan pasien dalam menggunakan OAT. Pictogram sendiri merupakan media bantu visual dalam bentuk gambar yang diharapkan mampu memberikan informasi secara efektif sehingga dapat meningkatkan pemahaman pasien tentang penggunaan OAT. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan pictogram terhadap peningkatan kepatuhan minum obat OAT pada pasien TB paru di Puskesmas wilayah Banjarmasin Utara. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental one group dengan menggunakan rancangan pretest-posttest design. Instrumen yang digunakan adalah Pictogram dan kuesioner MMAS-8 untuk mengukur tingkat kepatuhan pasien. Data hasil penelitian kemudian dianalisis menggunakan uji Wilcoxon. Adapun sampel yang didapat adalah sebanyak 28 sampel. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat peningkatan kepatuhan minum OAT secara signifikan pada pasien TB paru setelah menerima intervensi menggunakan pictogram (p<0,05). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan pictogram berpengaruh terhadap peningkatan kepatuhan minum obat OAT pada pasien TB paru di puskesmas wilayah Banjarmasin Utara.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIRK

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Journal of Innovation Research and Knowledge, published by Bajang Institute. Published in two formats, print and online, print version of ISSN: 2798-3471 and the online version of ISSN: 798-3641, both of which are published every month. The scope of the journal studies broadly includes: Culture (a ...