JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 6 No. 10 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Pengaruh Program Pengembangan dan Orientasi Karyawan terhadap Kinerja Karyawan pada Salah Satu Perusahaan Jasa Kurir dan Logistik di Indonesia

Cindy Ekaputri (Universitas Telkom, Indonesia)
Ade Irma Susanty (Universitas Telkom, Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2023

Abstract

Penelitian dilakukan untuk mengetahui bagaimana program pengembangan, orientasi karyawan dan kinerja karyawan, juga untuk mengetahui bagaimana pengaruh program pengembangan dan orientasi karyawan secara parsial dan simultan pada kinerja karyawan pada salah satu perusahaan kurir dan logistik di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan responden sebanyak 30 orang. Secara deskriptif hasil penelitian menunjukkan program pengembangan, orientasi karyawan dan kinerja karyawan pada perusahaan termasuk pada kategori sangat tinggi. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa program pengembangan berpengaruh positif tetapi tidak signifikan, sedangkan orientasi karyawan berpengaruh positif dan signifikan. Secara simultan program pengembangan dan orientasi pegawai berpengaruh signifikan pada kinerja pegawai. Besar harapan penelitian ini bisa menjadi saran bagi perusahaan untuk melakukan program pengembangan dan orientasi karyawan secara bersamaan untuk hasil yang signifikan pada kinerja karyawan. Perusahaan juga perlu meningkatkan program orientasi dengan menggabungkan pelaksanaannya dengan program pengembangan untuk meraih hasil yang signifikan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...