JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Vol. 6 No. 10 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)

Pengaruh Akuntabilitas dan Transparansi Keuangan Sekolah terhadap Kinerja Guru

Nandita Sekar Sari (Universitas Jambi, Indonesia)
Putri Lisa Melia Gultom (Universitas Jambi, Indonesia)
Yantoro Yantoro (Universitas Jambi, Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk Pengaruh Akuntabilitas dan Transparansi Keuangan Sekolah Terhadap Kinerja guru. Metode penelitian menggunakan studi pustaka dengan mengumpulkan sejumlah buku-buku dan jurnal yang relevan. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan jurnal-jurnal yang terdapat pada Google Cendekia atau Google Scholar. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis anotasi bibliografi (annotated bibliography) yang artinya suatu kesimpulan sederhana dari suatu artikel, buku, jurnal, atau beberapa sumber tulisan lain. Sedangkan bibliografi diartikan sebagai suatu daftar sumber dari suatu topik. Hasil penelitian menunjukan akuntabilitas pengelolaan keuangan sekolah   berpengaruh   signifikan   terhadap   kinerja   guru.   Apabila pelaksanaan akuntabilitas dilakukan dengan baik, maka tingkat akuntabilitas sekolah dalam proses pengambilan keputusan oleh pihak yang bertanggungjawab akan meningkat, sehingga mendorong para guru lebih meningkatkan kinerjanya. Disimpulkan bahwa transparansi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja guru Transparansi dalam pengelolaan keuangan sekolah tersebut tidak terlalu berdampak secara signifikan bagi guru dalam melaksanakan kinerjanya sebagai pendidik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIIP

Publisher

Subject

Humanities Education Mathematics Other

Description

JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan ...