Tujuan penelitian untuk mengetahui kemampuan siswa ketika memecahkan masalah aritmetika sosial berdasarkan teori APOS. Penelitian menggunakan jenis kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan 2 soal tes tulis, dokumentasi, dan pedoman wawancara. Subjek dalam penelitian ini sebanyak 18 siswa kelas VIII A. Peneliti menganalisis hasil tes dan memilih 6 subjek untuk diwawancarai dengan masing-masing 2 siswa berkemampuan rendah, sedang, dan tinggi. Hasil penelitian menunjukkan siswa berkemampuan: a) Tinggi mampu memecahkan masalah disetiap nomor di tahap APOS. 2) Sedang mampu mencapai tahap aksi dan proses akan tetapi pada proses gambaran strategi yang diberikan masih salah dan subjek belum mampu mencapai tahap O dan S. 3) Rendah mampu mencapai tahap A dan P, hanya 1 subjek yang memberikan gambaran strategi, namun gambaran strategi yang diberikan masih salah, subjek tidak mampu mencapai indikator pada tahap O dan S. Mayoritas siswa berkemampuan sedang mengalami kesalahan di tahap proses dimana siswa tidak dapat menggambarkan penyelesaian soal.
Copyrights © 2022