Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi mendorong kegiatan bisnis dan ekonomi untuk mempercepat operasinya. Mulai dari proses produksi, promosi, hingga proses penjualan. Perkembangan tersebut hendaknya dimanfaatkan dengan baik oleh pelaku bisnis sebagai upaya untuk meningkatkan pendapatan atau income. Masalah utama yang dihadapi oleh mitra kegiatan pengabdian di sekitar Universitas Bengkulu yang pertama adalah mitra belum mengerti penggunaan platform e-commerce yang tersedia di Internet. Kedua, proses promosi dilakukan dengan cara konvensional, yaitu dengan menunggu calon pelanggan datang ke lokasi. Agar permasalahan tersebut dapat teratasi, maka tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah memberikan pelatihan dan pendampingan dengan menggunakan platform e-commerce bernama SIKOSAN bagi mitra atau dalam hal ini adalah pemilik kos untuk mempromosikan rumah indekosnya secara luas. Metode yang digunakan dalam pengabdian masyarakat ini adalah pembuatan aplikasi SIKOSAN, pelatihan dan pendampingan bagi mitra, serta evaluasi kegiatan pelatihan. Hasil dari kegiatan ini yang pertama adalah aplikasi SIKOSAN berhasil dibuat dan dapat diakses melalui website www.sikosan.com. Selanjutnya, tim pengabdian mendatangi mitra dari rumah kerumah untuk melatih dan mendampingi mereka dalam menggunakan platform e-commerce yang dibangun. Hasil evaluasi penggunaan platform e-commerce yang dilakukan dengan metode wawancara dan observasi kepada mitra, mendapatkan nilai sebesar 82% dan masuk dalam kategori sangat setuju. Secara umum mitra pengabdian menilai bahwa aplikasi yang dibangun mudah dimengerti dan dipahami sebagai alat pemasaran indekos, dan dapat menjadi peluang untuk meningkatkan pendapatan mitra.
Copyrights © 2023