Berdasarkan permasalahan yang diangkat rata-rata siswa di SMKN 7 Malang masih menggunakan pembelajaran konvensional dengan bantuan PowerPoint dan menjadikan siswa merasa bosan saat proses pembelajaran. Berdasarkan permasalahan maka perlu dilakukan penelitian pengaruh implementasi metode peta konsep yang dapat dilihat dari penelitian terdahulu dan diskusi dengan guru. Metode penelitian yang akan diterapkan yaitu Weak Eksperimental Static-Group Pretest-Posttest, dengan memerlukan dua kelompok kelas. Data yang sudah dikumpulkan dalam ranah kognitif siswa akan diuji dengan uji statistik deskriptif, uji normalitas (Shapiro-Wilk), uji homogenitas (Levene), dan uji hipotesis (Wilcoxon-Signed Rank Test dan Mann-Whitney). Berlandaskan dari uji hipotesis menggunakan Wilcoxon pada kelompok eksperimen menghasilkan nilai signifikansi sebesar 0,001 maka dinyatakan terdapat beda antara nilai pre-test ke post-test dan pengujian Mann-Whitney menghasilkan nilai signifikansi 0,263 maka dinyatakan tidak ada beda antara Post-test kelompok kontrol dan Post-test kelompok eksperimen sehingga hipotesis berhasil diterima. Hasil dari semua pengujian yang telah dilaksanakan bisa diartikan bahwa implementasi metode pembelajaran peta konsep tidak mempengaruhi hasil belajar siswa.
Copyrights © 2023