Keterampilan abad ke-21 mewajibkan siswa untuk memiliki kemampuan literasi digital agar dapat bersaing di era global. Literasi digital merupakan kemahiran dalam menggunakan media digital untuk menganalisis informasi yang valid. Enzim termasuk salah satu materi yang sulit karena memuat istilah sulit dan konsep abstrak. Penelitian ini bertujuan menghasilkan e-book interaktif yang efektif untuk melatihkan kemampuan literasi digital yang dikembangkan dengan model 4D (Define, Design, Develop, dan Disseminate). Keefektifan e-book berdasarkan hasil tes kemampuan literasi digital dan respons siswa. E-book diuji cobakan secara terbatas di SMA Labschool Unesa pada 25 siswa kelas XII-IPA 1. E-book dinyatakan efektif dengan presentase kemampuan literasi digital ≥ 71% dan respons positif siswa ≥ 75%. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan e-book terbukti efektif dengan kemampuan literasi digital 96% dan respons siswa sebesar 98,97%. Dengan demikian, e-book interaktif enzim yang dikembangkan efektif dan dapat diimplementasikan untuk melatihkan kemampuan literasi digital siswa.
Copyrights © 2023