Jurnal Ground Handling Dirgantara
Vol 5 No 01 (2023): Ground Handling Dirgantara

ANALISIS PERAN UNIT SAFETY & RISK MANAGEMENT DALAM MENGIDENTIFIKASI POTENSI HAZARD DI AREA SISI UDARA (AIRSIDE) BANDAR UDARA INTERNASIONAL HUSEIN SASTRANEGARA BANDUNG

Javier Indra Almer (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta)
Ika Fathin Resti Martanti (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2023

Abstract

Untuk mewujudkan keselamatan dan keamanan penerbangan diperlukan suatu pendekatan yang berbentuk sistem manajemen keselamatan (Safety Management System) di dalam wilayah bandar udara. Sistem manajemen keselamatan (Safety Management System) merupakan suatu pendekatan atau upaya yang sistematis untuk mengelola keselamatan dan keamanan penerbangan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui peran, penindaklanjutan temuan potensi hazard, dan kendala yang dialami unit Safety and Risk Management dalam mengidentifikasi potensi hazard. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Bandar Udara Internasional Husein Sastranegara Bandung pada bulan Agustus sampai dengan Desember tahun 2023. Teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran dari unit Safety and Risk Management adalah mengidentifikasi potensi hazard di area sisi udara agar potensi tersebut tidak menimbulkan accident dan incident yang bertujuan untuk menjaga kelancaran operasi penerbangan. Temuan-temuan potensi hazard dominan kepada Foreign Object Debris (FOD), wildlife hazard, kerusakan infrastruktur (weakspot dan one wheel lock). Sementara itu, kendala utama dari unit Safety and Risk Management adalah tidak adanya kendaraan operasional milik sendiri dan kurangnya sumber daya manusia.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jgh

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Transportation Other

Description

Jurnal Ground Handling Dirgantara ini diterbitkan untuk mengembangkan kajian dibidang kedirgantaraan khususnya untuk pelayanan dari staff ground di bandara, maupun bidang lain seperti kepariwisataan dan public relation. Jurnal Ground Handling Dirgantara mempublikasikan artikel-artikel kajian ...