PubHealth Jurnal Kesehatan Masyarakat
Vol. 2 No. 1 (2023): Edisi Juli

Pengaruh Tingkat Pengetahuan Terhadap Pencegahan Penyakit Rabies

Rizky Indah Syahfitri (Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Medan)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2023

Abstract

Rabies salah satu penyakit ditularkan melalui hewan atau zoonotik dan dikenal dengan penyakit anjing gila. Apabila sudah terinfeksi virus biasanya akan berakhir dengan kematian, untungnya sudah terdapat vaksin untuk mencegah penyamit rabies. Tingginya angka kematian penyakit yang diakibatkan oleh Lyssa virus ini terjadi karena tingkat pengetahuan masyarakat yang kurang terhadap penyakit rabies serta tindakan preventif setelah gigotan hewan penular rabies. Dimana masyarakat tidak langsung berobat ke dokter atau fasilitas pelayanan kesehatan terdekat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan masyarakat terhadap pencegahan rabies. Metode yang digunakan adalah literature review dipilih 4 jurnal yang sesuai kriteria inklusi. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa tingkat pengetahuan masyarakat masih rendah sehingga diharapkan tenaga kesehatan lebih gencar untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

PubHealth

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

PubHealth Jurnal Kesehatan Masyarakat merupakan jurnal yang membahas ilmu di bidang Kesehatan Masyarakat, jurnal ini juga sebagai wadah untuk menuangkan hasil penelitian baik secara konseptual maupun teknis yang berkaitan dengan Kesehatan Masyarakat. PubHealth Jurnal Kesehatan Masyarakat terbit 4 ...