Composite: Journal of Civil Engineering
Vol 2, No 1 (2023): Juni 2023

Pengaruh Bentuk Bracing Eksentris pada Struktur Gedung Baja terhadap Kinerja Struktur dengan Analisis Gempa Respon Spektrum

Cari, Kristianus Chen (Unknown)
Bramantoro, Dionisius Tripriyo Arry (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jul 2023

Abstract

Analisis pengaruh bentuk bracing eksentris pada bangunan baja tahan gempa bertujuan untuk memperoleh kekakuan struktur pada suatu bangunan baja serta berperan menahan gaya gempa,sehingga dapat mencegah simpangan berlebih pada stuktur bangunan. Struktur yang ditinjau adalah gedung baja 8 lantai .Terdapat 4 variasi permodelan struktur yaitu Model Denah Kontrol (MDK), Model bentuk sistem bracing eksentris K (MBSBEK), Model bentuk sistem bracing eksentris IV (MBSBEIV), Model bentuk sistem bracing eksentris D (MBSBED) dan Model bentuk sistem bracing eksentris IVV (MBSBEIVV).Pemodelan struktur dilakukan secara 3D,analisa gaya gempa menggunakan analisis dinamis respon spektrum berdasarkan SNI 1726-2019. Dari hasil analisis, model rangka gedung yang direkomendasikan saat terjadi beban gempa adalah MBSBEK.Hasil analisis menunjukan MBSBEK terhadap MDK terjadi penurunan pada periode getaran dengan presentase sebesar 26,1 % , simpangan antar lantai dengan presentase sebesar 26,2% dan gaya gempa dasar terjadi kenaikan dengan presentase sebesar 27,1% 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jtsc

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

The Composite: Journal of Civil Engineering, is a scientific journal of the Civil Engineering Study Program, Faculty of Engineering, the University of Merdeka Malang, which contains various research results. This journal is published twice a year in June and December. Manuscripts can be research ...