Stunting adalah suatu permasalahan gizi kronis yang terjadi karena asupan zat gizi yang kurang dalam jangka waktu lama yang menyebabkan gangguan pertumbuhan, serta ditandai dengan tinggi badan yang tidak sesuai dengan umur. Kejadian stunting dapat disebabkan oleh dua faktor, yaitu faktor langsung dan faktor tidak langsung. Faktor yang berhubungan dengan kejadian stunting pada anak di Indonesia diantaranya yaitu pengetahuan dan sikap ibu terhadap asupan nutrisi baik selama hamil maupun setelah anak lahir terutama saat awal kehidupan anak. Oleh karena hal tersebut upaya pencegahan melalui kegiatan sosialisasi pencegahan stunting kepada masyarakat, khususnya ibu dan remaja. Sosialisasi pencegahan stunting bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat Desa Luai tentang penyebab, gejala, dan ciri stunting dan pentingnya gizi seimbang dan penerapan pola hidup sehat. Sosialisasi pencegahan stunting dilakukan dengan penyampaian materi stunting seperti ciri stunting, penyebab stunting, dan cara pencegahan, kemudian mengadakan pembagian makanan bergizi seimbang yang murah dan mudah didapatkan agar masyarakat khususnya ibu dan remaja dapat diterapkan. Diharapkan penekanan pada asupan gizi yang tepat dapat mengurangi kasus stunting dan peningkatan kesejahteraan anak-anak secara global.
Copyrights © 2023