Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca melalui metode mind mapping siswa kelas IV SD St. Yosef Sidikalang. Penelitian tindakan kelas ini dilakukan sebanyak dua siklus dengan masing-masing siklus satu kali pertemuan. Setiap siklusnya terdiri atas empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV SD St. Yosef Sidikalang dengan jumlah 33 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis sebanyak 10 soal pilihan ganda, observasi dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan bahwa kemampuan membaca dapat ditingkatkan melalui metode mind mapping. Peningkatan terjadi pada proses pembelajaran mengalami peningkatan ke arah yang lebih baik di setiap siklus, yaitu meningkatnya kemampuan membaca teks fiksi dan keaktifan siswa dalam mengikuti kegiatan pembelajaran, pada siklus I pencapaian yang diperoleh siswa adalah 55% meningkat menjadi 85%. Dengan demikian, penggunaan metode mind mapping dapat meningkatkan kemampuan membaca teks fiksi siswa kelas IV SD St. Yosef Sidikalang
Copyrights © 2023