JSR : Jaringan Sistem Informasi Robotik
Vol 7, No 2 (2023): JSR: Jaringan Sistem Informasi Robotik

DESAIN SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN STATUS KESTABILAN KAPAL ROLL ON-ROLL OVER (RORO) BERBASIS FUZZY SUGENO

Dani Rofianto (Politeknik Negeri Lampung)
Jaka Fitra (Politeknik Negeri Lampung)
Khusnatul Amaliah (Politeknik Negeri Lampung)
Fathurrahman Kurniawan Ikhsan (Politeknik Negeri Lampung)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Stabilitas kapal adalah aspek krusial dalam industri pelayaran, terutama pada kapal angkutan antar pulau yang melayani sejumlah besar penumpang dan kendaraan setiap harinya. Upaya untuk mengurangi risiko kecelakaan transportasi laut, terutama pada kapal RORO, memerlukan pendekatan yang cermat. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah sistem pendukung keputusan yang mengadopsi logika Fuzzy untuk memberikan informasi tentang status kestabilan kapal kepada awak kapal (ABK) yang memungkinkan mereka untuk mengambil tindakan yang tepat dan cepat. Sistem yang dirancang menggunakan sensor gyroscope untuk mengukur derajat kemiringan kapal. Informasi dari sensor ini digunakan untuk menentukan status kestabilan kapal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa logika Fuzzy dapat efektif digunakan pada sistem komputasi terbatas seperti microcontroller dan microprocesor untuk mengatasi permasalahan yang terkait dengan kapal angkutan antar pulau. Penelitian ini berpotensi meningkatkan keamanan dan kenyamanan perjalanan laut.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

js

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Sistem Informasi Robotik (JSR) diterbitkan oleh LPPM AMIK Mitra Gama. JSR adalah jurnal open akses dengan pelibatan mitra bestari (peer-reviewed). JSR terbit dua kali dalam setahun, Maret dan September. JSR mempublikasikan naskah asli yang memiliki kontribusi kepada state-of-the-art dan ...