Jurnal Inspirasi Peternakan
Vol. 2 No. 3 (2022): Jurnal Inspirasi Peternakan

PERANAN SUMBERDAYA MANUSIA DALAM USAHA PETERNAKAN KERBAU LOKAL DI KABUPATEN MUSI RAWAS UTARA

Bagus Dimas Setiawan (Universitas Musi Rawas)
Zulhapi Utama Adlan (Program Studi Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Musi Rawas)
Sadjadi (Program Studi Peternakan, Fakultas Pertanian, Universitas Musi Rawas)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2022

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis peranan pengembangan sumberdaya manusia dalam usaha peternakan kerbau lokal. Penelitian dilaksanakan dengan metoda survey dengan menggunakan kuesioner yang dilakukan secara acak. Data yang digunakan adalah primer dan sekunder. Data primer diperoleh dari hasil wawancara kepada peternak kerbau dengan responden anggota keluarga pada setiap rumah tangga terpilih. Jumlah sampel yang diteliti sebanyak 30 orang. Adapun data sekunder diperoleh dari Dinas terkait. Hasil diolah secara deskriptif kualitatif tersetruktur. Rendahnya tingkat pendidikan responden mengakibatkan teknologi inovasi yang diterima kurang dimengerti dan pengalaman beternak rata-rata 10 tahun. Rata-rata tingkat pendidikan formal tamat sekolah dasar, namun dengan adanya saling tukar informasi sesama peternak dan petugas dilapangan sebagai pendidikan informal dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan peternak dalam usaha peternakan kerbau lokal yang ada di Kabupaten Musi Rawas Utara.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

inspirasi

Publisher

Subject

Veterinary

Description

Jurnal Inspirasi Peternakan adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Muhammadiyah Bengkulu. Jurnal Inspirasi Peternakan menerima artikel berbasis penelitian dan konseptual di bidang Animal Science ; produksi ternak, nutrisi ternak, reproduksi dan ...