Salah satu jenis kanker yang banyak terjadi pada wanita didunia adalah kanker payudara. Pengobatan dan perawatan diperlukan sedini mungkin guna harapan kesembuhan yang lebih baik. Pada jurnal ini, metode k-Nearest Neigbors (k-NN) dengan analisis atribut multivariabel kami usulkan guna memperkirakan keganasan kanker payudara. k-NN merupakan algoritma klasifikasi yang berdasar pada jarak antara data. Pada jurnal ini, metode k-NN yang kami gunakan bermanfaat untuk mengklasifikasikan sampel baru dengan berdasar pada kecocokan dengan tetanggan terdekat dari setiap atribut yang diuji.Penggunaan metode k-NN dalam penelitian ini memiliki maksud untuk mengembangkan dan menerapkan metode k-NN dengan analisis atribut multivariabel dalam manfaatnya untuk memperkirakan keganasan kanker. Label akhir dari dataset kanker payudara yang kami gunakan berupa b (benign) atau m (malignant) yang berdasarkan sampel didalam dataset tersebut serta kami juga melakukan evaluasi dari kinerja metode k-NN dalam memperkirakan tingkat keganasan. Kesimpulannya kami mengusulkan pengimplementasian metode k-NN dengan analisis atribut multivariabel dalam memperkirakan keganasan kanker payudara. Metode k-NN memiliki potensi dalam memfasilitasi hasil diagnosis yang lebih akurat dan efektif pada kanker payudara.
Copyrights © 2023