MITZAL (Demokrasi, Komunikasi dan Budaya) : Jurnal Ilmu Pemerintahan dan Ilmu Komunikasi
Vol 8, No 2 (2023): MITZAL, Volume 8, Nomor 2, November 2023

MEDIA DIGITAL DALAM KOMUNIKASI PEMASARAN PARIWISATA TIGARAS

Naibaho, Nadiva Auralia (Unknown)
Harahap, Nursapiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2024

Abstract

Pariwisata dapat dikatakan sebagai modal yang dinilai penting dimiliki oleh sebuah daerah. Kabupaten Simalungun mempunyai pariwisata yang harus dikomunikasikan untuk masyarakat. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Simalungun adalah salah satu lembaga pelibatan pariwisata yang diberi mandat untuk mempromosikan obyek wisata yang tersedia. Penelitian yang dilakukan memiliki tujuan mengeksplorasi sarana digital untuk komunikasi pemasaran pariwisata Tigaras. Penelitian ini memakai jenis penelitian kualitatif deskriptif untuk menjelaskan secara akurat melalui kegiatan komunikasi pemasaran pariwisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Simalungun. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Berdasarkan data-data hasil penelitian dapat disimpulkan bahwasanya kegiatan komunikasi pemasaran oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Simalungun. Sebagai bagian dari marketing communication, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata lebih banyak memanfaatkan situs e-commerce seperti tiket.com, traveloka, pegi-pegi dan internet marketing. Melalui materi cetak seperti brosur dan spanduk, kegiatan komunikasi pemasaran pariwisata memberikan efek positif dan respon baik bagi pariwisata di Kabupaten Simalungun karena direncanakan dan dilakukan dengan sebaik-baiknya. Hal ini dapat memberikan peningkatan angka wisatawan, serta berdampak positif untuk pembentukan citra wisata Kabupaten Simalungun.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mitzal

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

MITZAL (Demokrasi, Komunikasi dan Budaya) : Jurnal Ilmu Pemerintahan dan Ilmu Komunikasi Merupakan jurnal enam bulanan yang diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan Universitas Al Asyariah Mandar, Sulawesi Barat. MITZAL Menerima tulisan ilmiah hasil penelitian yang belum pernah di ...