Jurnal Akuntansi Profesi
Vol. 14 No. 02 (2023): Jurnal Akuntansi Profesi

Pengaruh CEO Financial Expertise, Audit Committee Financial Expertise, dan Financial Distress Terhadap Audit Delay Pada Perusahaan Properti dan Real Estate Yang Terdaftar di BEI Periode 2019-2021

Putu Sephia Paramitha (Universitas Pendidikan Ganesha)
Gede Adi Yuniarta (Universitas Pendidikan Ganesha)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh CEO financial expertise, audit committee financial expertise, dan financial distress terhadap audit delay pada perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jenis penelitian pada penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI tahun 2019-2021. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang didapat dari situs resmi BEI dan situs resmi perusahaan. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel yang diperoleh sebanyak 40 perusahaan dengan pengamatan selama tiga tahun total 120 amatan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, dan uji regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) CEO financial expertise berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit delay, (2) audit committee financial expertise berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit delay, (3) financial distress tidak berpengaruh terhadap audit delay.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JAP

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi Profesi disseminates studies in accounting to academic and professional communities, practitioners, students, and other interested parties. It publishes articles reporting the findings of accounting research from a wide range of topics including, but not limited to: - Accounting ...