Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 6, No 3 (2023): September 2023

Edukasi DAGUSIBU (Dapatkan, Gunakan, Simpan, Buang) Obat di Desa Tambaksari Kabupaten Cilacap

Shaleha, Resha Resmawati (Unknown)
Aprilia, Berliana (Unknown)
Triana, Irma (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Kesalahan menggunaan obat dapat menimbulkan kerugian bagi masyarakat ataupun lingkungan untuk itu pemahaman mengenai DAGUSIBU dapat meminimalisir terjadinya kesalahan dalam penggunaan obat. Solusi untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tersebut dapat dilakukan dengan memberikan informasi melalui penyuluhan. Tujuan edukasi ini untuk membandingkan tingkat pemahaman masyarakat Desa Tambaksari mengenai DAGUSIBU obat (DApatkan, GUnakan, SImpan dan BUang). Jenis edukasi ini adalah menggunakan rancangan one group pretest- posttest design. Hasil pemberian edukasi menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan responden sebelum penyuluhan cara mendapatkan obat (84,67%), menggunakan (66,7%), menyimpan (58,3%), dan membuang (86,7%) obat dengan benar. Setefglah diberikan edukasi pemahaman masyarakat meningkat signifikan dengan nilai presentase dapatkan (94%), gunakan (88%), simpan (93,3%), buang (93,3%). Pemberian edukasi terhadap masyarakat memberi pengaruh secara signifikan terhadap tingkat pemahaman mengenai DAGUSIBU (DApatkan, GUnakan, SImpan dan BUang) obat.    

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnalabdimasku

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Jurnal ABDIMASKU adalah jurnal multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM, Universitas Dian Nuswantoro Semarang yang berfokus pada hasil-hasil karya pengabdian masyarakat. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses secara ...